Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Mahasiswa Asal Desa Cikaret Gelar TBK di Era Pandemi Covid-19

Banten, Perssigap88.co.id - Mahasiswa Desa Cikaret Gelar Taman Baca Keliling (TBK) di kampung Cinta Sari Desa Cikaret, Kecamatan Cigemblong, Kabupaten Lebak, Sabtu (19/09/2020).



Udin, salah satu Mahasiswa Universitas Islam Negeri (UIN) Banten asal Desa Cikaret tersebut menerangkan bahwa kegiatan yang diselerenggarakan beserta Mahasiswa lainnya itu merupakan rasa kegelisahannya karena sangat minimnya minat baca masyarakat yang ditambah dengan kondisi pendidikan di tengah pandemi ini.

"Kami mengadakan TBK ini untuk meningkatkan minat baca anak-anak desa Cikaret yang di anggap kurang dan ditambah situasi pendidikan saat ini sangat terganggu oleh wabah covid-19," ujar Udin kepada wartawan Perssigap88.co.id.

Udin juga menjelaskan bahwa, selain dari mahasiswa, kegiatan ini juga di bantu oleh aparatur Desa Cikaret dan masyarakat lainnya.

"Kegiatan ini juga disupport oleh Kepala Desa Cikaret dan tokoh masyarakat sekitar," terang Udin. 

Menurut pemengakuan Udin, bahwa kegiatan ini sudah berjalan selama tiga minggu dan sudah mengunjungi beberapa wilayah di Desa Cikaret dengan tempat kegiatan di mushola.

Kepala Desa Cikaret, Alinta sangat mengapresiasi dan mendukung atas kepedulian mahasiswa dan antusias masyarakat tersebut yang punya kemauan meningkatkan sumber daya manusia (SDM) di wilayahnya.

"Saya sangat mendukung dan berharap bahwa kegiatan yang positif ini tidak hanya berhenti di sini saja, akan tetapi terus dirawat dan berjalan dengan lancar," ujar Alinta, Kepala Desa Cikaret kepada perssigap88.co.id penuh harap. 





(AH/Fay)





GMAIL REDAKSI : pt.pers.sigap@gmail.com HATI-HATI MODUS PENIPUAN YANG MENCATUT NAMA MEDIA INI !!!! WARTAWAN KAMI NAMANYA TERCANTUM DI BOX REDAKSI NOMER TELFON REDAKSI 085231450077 Watsapp

Posting Komentar untuk "Mahasiswa Asal Desa Cikaret Gelar TBK di Era Pandemi Covid-19"

"Saya Tegaskan Untuk Rakyat yang Tidak Mendapatkan Bantuan Harap Melapor..! "
Carok Di Sampang Satu Orang Luka Parah Satu Orang Mati
Saudara Sepupu Di Banyuates Melakukan Sumpah Pocong Gara-Gara Tuduhan Santet