Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

*Kapolres Nias Selatan AKBP I Gede Nakti Widhiarta, S.I.K. Menggelar Upacara Sertijab Kasat Intelkam Lama Ke Yang Baru.*

Nias Selatan  -   perssigap88.co.id   _
Dalam tubuh Korps Kepolisian Republik Indonesia,pergantian jabatan dan mutasi kedinasan itu sudah hal yang biasa. Selasa 25/02/20. Kapolres Nias Selatan AKBP I Gede Nakti Widhiarta, S.I.K. melaksanakan Upacara serah terima jabatan (SERTIJAB) Kasat Intelkam lama yang dijabat oleh IPTU Supriyadi, SH. MH,kepada Kasat Intelkam yang baru oleh AKP Zul Efendi,SH. 

Dimana lokasi sertijab Kasat Intelkam dilaksanakan dilapangan Polres Nias Selatan, Jl.Mohammad Hatta Pasar Teluk Dalam. Dalam Upacara Sertijab Kasat Intelkam Lama ke baru yang di pimpin langsung Oleh Kapolres Nias Selatan, AKBP I Gede Nakti Widhiarta, S.I.K, turut dihadir : Kabag Sumda KOMPOL J.H. Situmorang. Kasat Reskrim Polres Nias Selatan AKP Edi Sukamto,SH.MH. Kasat Lantas AKP Musa Sembiring. Kapolsek Lahusa AKP Edward Hasibuan. Kapolsek Gomo AKP Alimuda. Kapolsek Lolowau IPTU Abdl Yunus Siregar. Kasat Sabhara IPTU Heryanto Hasiolan Panjaitan. Waka polsek Teluk Dalam IPTU Tri Eko, Kasat Pol Air, IPDA Taufik Tri Santoso, SH. Serta Rohaniawan Ust Ihsan Afwan SH serta Personil Polres Nias Selatan.

Dalam kegiatan pelaksanaan Sertijab yang dipimpin Kapolres Nias Selatan, AKBP I Gede Nakti Widhiarta, S.I.K menyampaikan Arahan dan Bimbingan bahwa Kegiatan Upacara Serah Terima Jabatan ini merupakan suatu hal yang biasa di tubuh korps Polri dan ini merupakan suatu penyegaran di tubuh Polri untuk kepentingan Institusi di tubuh polri.

Lanjut.. Kapolres Nias Selatan, AKBP I Gede Nakti Widhiarta, S.I.K  menyampaikan ucapan selamat kepada Kasat Intelkam yang lama dan terima kasih atas kerjasamanya selama ini. Saya Pribadi juga mohon maaf barangkali ada kesalahan saya di masa yang lalu, semoga ditempat tugas nya yang baru Kasat Intelkam yang lama dapat menjalankan tugas dengan penuh semangat. 

Selamat datang dan selamat bertugas kepada Kasat Intelkam yang baru AKP Zul Efendi,SH. Di Polres Nias Selatan, Saya berharap dapat mengemban tugas yang baru dengan semangat serta dapat menyesuaikan diri, karena situasi di Nias Selatan ini tidak sama dengan tempat kerja yang sebelum nya. Dimana tidak lama lagi akan dilaksanakan pemilihan kepala daerah dan situasi Politik Kabupaten Nias Selatan ini akan mulai memanas saat menjelang Pelaksanaan Pemilihan kepala daerah, jadi saya berharap untuk dapat bekerja sama serta menyampaikan Informasi informasi yang akurat dan terpercaya demi terwujudnya situasi yang aman dan kondusif di kabupaten nias selatan ini. "Ungkap Kapolres Nias Selatan.





 ( *Roni Laia* )
"Saya Tegaskan Untuk Rakyat yang Tidak Mendapatkan Bantuan Harap Melapor..! "
Carok Di Sampang Satu Orang Luka Parah Satu Orang Mati
Saudara Sepupu Di Banyuates Melakukan Sumpah Pocong Gara-Gara Tuduhan Santet