Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

*Emmy Hafild : Kemiskinan Terbesar Ada di Desa, Partai NasDem ingin buat Sistem Resi Gudang Pertanian dan Maritim Desa*


JAKARTA PERS.SIGAP88.CO.ID  – Mengatasi atau mengurangi kemiskinan di tiap Desa, DPP Bidang Pertanian dan Maritim Partai NasDem berniat mengembangkan Teknologi 4.0 Industri Pedesaan Sistem Resi Gudang dan E-Commerce untuk melompati lompatan kuatum teknologi Pertanian dan Maritim. 

Hal ini disebutkan oleh Nurul Amy Hafild, yang dikenal dengan sapaan hangat Emmy Hafild selaku ketua bidang Pertanian dan Maritim Partai NasDem pada acara FGD yang dilakukan di Ruang rapat Lt 2, Gedung DPP NasDem, Jl. RP. Soeroso 42 - 46 Jakarta, Jumad 13 Sept 2019.

Emmy mengatakan, Kemiskinan terbesar ada di Desa, dibandingkan dengan kemiskinan yang ada di perkotaan.

"Pedesaan kita itu perekonomiannya tidak berkembang, masih saja sperti dan sepertu itu sementara saat sekarang, masyarakat yang tinggal di desa makin turun jumlahnya karena terjadinya urbanisasi,"ujar Emmy.

Emmy menjelaskan, adanya urbanisasi ke kota karena tidak ada kehidupan disana, mereka tidak akan mampu meningkat kehidupan DI luar desa karena mempunyai bermacam - macam kendala apalagi orang yang tidak punya tanah dan modal.

 "Jika desa tertinggal maka pertanian pun akan tertinggal, jika nelayan, petani, peternakan tertinggal maka ketahanan pangan pun akan berkurang sehingga desa ini perlu dipertahankan,"ucapnya

Untuk sejahterakan masyarakat desa, DPP bid Pertanian dan Maritim Partai NasDem ingin menciptakan Resi Gudang dan E - Commerce untuk mengembangkan teknologi tani dan nelayan menuju Industri 4.0

"Tujuan Resi Gudang dibuat adalah untuk menyimpan hasil produk yang akan memenuhi standar internasional. Petani-petani akan didata dalam maha data untuk dipertemukan lewat platform e-commerce,"Tutur Emmy Hafild

Ia mengatakan, semua transaksi akan lebih modern dan tidak konvensional yakni melalui gate way system, melalui e-ID, barcode yang dioperasikan lewar gawai telepon pintar.

"Melalui FGD ini, kita akan mendengarkan para ahli atau para nelayan, petani, peternakan yang berpengalaman berbicara untuk dijadikan rekomendasi dan menjadi dasar pijakan untuk lompatan kuantum yang berbasis teknologi industri 4.0,"katanya

Ia menjelaskan, hampir seluruh desa punya hp/smart phone berjaringan 3G,   ada pula blank spot. Namun 4G yang jarang sekali ada di desa. Rencananya akan  diciptakan atau dibuatkan infranet beradius 5 km dalam menjangkau kepenuhan para petani desa  tersebut.

"Kalau kita punya Resi Gudang yang berbasis e-commerse dengan sistem teknologi modern tentu akan membantu para nelayan, petani dan peternakan dalam sistim jual beli hasil produksi tersebut," ucap Emmy Hafild Ketua DPP bid Pertanian dan Maritim itu.



Fridrik Makanlehi

Posting Komentar untuk "*Emmy Hafild : Kemiskinan Terbesar Ada di Desa, Partai NasDem ingin buat Sistem Resi Gudang Pertanian dan Maritim Desa*"

"Saya Tegaskan Untuk Rakyat yang Tidak Mendapatkan Bantuan Harap Melapor..! "
Carok Di Sampang Satu Orang Luka Parah Satu Orang Mati
Saudara Sepupu Di Banyuates Melakukan Sumpah Pocong Gara-Gara Tuduhan Santet