Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

BPBD Kabupaten Lebak Salurkan Air Bersih Ke Kampung Polotot

LEBAK-BANTEN. Perssigap88.co.id  - BPBD (Badan Penanggulangan Bencana Daerah) Kabupaten Lebak memberikan bantuan satu tanki air bersih isi 6.000 Liter, kepada masyarakat Kampung Polotot RT 02 /RW 01, Desa Sukaraja Kecamatan Malingping, Kabupaten Lebak, Banten. Senin (11/11/19).

Dalam pengirimannya disambut baik oleh masyarakat. Warga setempat berduyun-duyun datang ke lokasi parkir mobil tanki, sambil membawa jrigen, ember dan drum plastik.

Secara bergantian selang air pun dipegang petugas BPBD Lebak untuk mengisi tempat air yang sudah disiapkan masyarakat.

Irman (42), selaku Kasi Rehabilitasi Dan Rekontruksi BPBD Kabupaten Lebak, di lokasi mengatakan, bahwa dirinya berangkat dari BPBD Lebak berjumlah tiga mobil tanki air bersih, namun yang dikirim ke Kampung Polotot hanya satu tanki dan yang dua tanki dikirim ke wilayah lain.

"Saya berangkat dari BPBD Lebak itu tiga mobil tanki air bersih, yang dua tanki dikirim ke tempat lain dan yang satu ini tanki ukuran 6.000 air bersih untuk warga Kampung polotot ini," ucapnya.

Irman pun menjelaskan bahwa BPBD Lebak siap menyalurkan air bersih tetapi sesuai pengajuan dari desa atau kecamatan.

"Kami siap menyalurkan air bersih ke setiap wilayah masyarakat yang membutuhkan, namun kami juga tergantung ada permintaan atau pengajuan terlebih dahulu dari pihak desa atau kecamatan." jelasnya. Senin (11/11/19).

Di tempat yang sama, Ucu Suharli (43), warga Kampung Polotot RT 02 / RW 01, Desa Sukaraja Kecamatan Malingping, Kabupaten Lebak, Banten, memberikan tanggapannya dengan adanya bantuan air bersih tersebut.

"Dengan adanya bantuan air bersih ini, kami berterima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Lebak. Yang mana sebelumnya saya pribadi setiap hari membutuhkan air bersih untuk masak, mandi, nyuci dan lain-lain. Semua itu harus beli, karena sumur di kampung polotot ini sudah kering sejak tiga bulan kebelakang." terangnya. 

Ucu juga berharap agar pemerintah memberikan bantuan air bersih tiga hari sekali atau seminggu sekali.

"Kami berharap kepada pemerintah agar selama musim kemarau ini selalu memberikan bantuan air bersih setiap tiga hari atau seminggu sekali.' harapnya. Senin (11/11/19). Perssigap88.co.id



Reporter :  Zex.

Posting Komentar untuk "BPBD Kabupaten Lebak Salurkan Air Bersih Ke Kampung Polotot"

"Saya Tegaskan Untuk Rakyat yang Tidak Mendapatkan Bantuan Harap Melapor..! "
Carok Di Sampang Satu Orang Luka Parah Satu Orang Mati
Saudara Sepupu Di Banyuates Melakukan Sumpah Pocong Gara-Gara Tuduhan Santet